Blora – Seorang warga Desa Karangjon ditemukan tewas dalam keadaan posisi gantung diri di pohon jambu mete, Karangjong Kec. Ngawen Kab. Blora., Minggu, 17/03/24.
Awal mula kejadian pada hari Minggu tanggal 17 Maret 2024 sekira pukul 09.00 wib saksi ( Padi) pada saat hendak mencari rumput untuk pakan ternak, kemudian melihat bahwa ada seorang pria yang tergantung di pohon jambu mete milik Sdr. MUSLIM, mengetahui hal tersebut kamudian Padi mendekati seorang pria yang tergantung di pohon jambu mete tersebut.
Setelah mendekati, di ketahui bahwa orang yang tergantung tersebut yaitu Sdr. WARDIMAN, selanjutnya Padi memberitahu Poni yang merupakan istri korban dan RUBIYANTO. kemudian sekira pukul 10.00 wib Padi, Poni dan Rubiyanto serta di bantu oleh warga setempat menurunkan tubuh korban yang masih tergantung di pohon jambu mete tersebut dan di bawa ke rumah korban.
Hasil Olah Tempat kejadian perkara, Korban menggantungkan diri pada dahan pohon jambu mete Jarak antara tanah dan dahan pohon sekitar 318 cm.
Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap korban oleh bidan Desa (Sdri. SUSILAWATI), dengan hasil bahwa tidak di temukan tanda-tanda kekerasan fisik terhadap korban
Adapun motip korban menggantungkan diri karena korban menderita sakit kejiwaan atau gangguan jiwa,” pungkas Kapolsek Ngawen AKP LILIK EKO SUKARYONO,S.H.,M.H