TNI  

Aksi Cepat, Tanggap dan Sigap Prajurit Lanal Nunukan Laksanakan Pemadaman Kebakaran

Aksi Cepat, Tanggap dan Sigap Prajurit Lanal Nunukan Laksanakan Pemadaman Kebakaran

Nunukan – Prajurit Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Nunukan menunjukkan kepedulian dan respons cepat dalam membantu penanganan musibah kebakaran yang terjadi di pemukiman warga di Jl. Ujang Dewa Sedadap Ujung,  RT.002 RW.001, Kelurahan Sedadap, Kecamatan Nunukan Selatan, Kabupaten Nunukan, Senin (26/01/2026).

 

Setelah mendapatkan laporan dari masyarakat terkait terjadinya kebakaran, Pjs. Perwira Staf Teritorial (Paster), Lettu Laut (PM) Jerry H Manurung mengerahkan prajurit Lanal Nunukan dengan sigap segera bergerak menuju lokasi kejadian untuk melaksanakan tindakan awal pemadaman. Setibanya di lokasi, prajurit Lanal Nunukan langsung berkoordinasi dan bersinergi dengan instansi pemadam kebakaran, serta masyarakat setempat guna mencegah api meluas ke rumah warga lainnya.

 

Dengan menggunakan peralatan yang tersedia dan mengutamakan faktor keselamatan, prajurit Lanal Nunukan turut membantu proses pemadaman api, evakuasi barang-barang warga, serta pengamanan di sekitar lokasi kejadian. Langkah tersebut dilakukan sebagai bentuk upaya kemanusiaan dalam rangka meminimalisir dampak kebakaran dan menghindari timbulnya korban jiwa.

 

Komandan Lanal Nunukan, Kolonel Laut (P) Primayantha Maulana Malik, S.T., M. Tr. Opsla menyampaikan bahwa keterlibatan prajurit TNI AL dalam membantu masyarakat merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial dan pengabdian kepada rakyat. TNI AL, khususnya Lanal Nunukan, akan selalu hadir di tengah masyarakat untuk memberikan bantuan secara cepat dan tepat, terutama dalam situasi darurat dan bencana.

 

Berkat kerja sama dan sinergi seluruh unsur yang terlibat, kebakaran berhasil dipadamkan dan situasi dapat dikendalikan dengan aman dan kondusif. Tidak hanya membantu pemadaman, prajurit Lanal Nunukan juga turut memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada serta meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bahaya kebakaran, khususnya di kawasan pemukiman padat penduduk.

 

Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen TNI Angkatan Laut dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan masyarakat, khususnya di wilayah perbatasan negara. TNI AL Hadir untuk Rakyat. (Dispen Kodaeral XIII)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *